TASYAKURAN DI UMBUL SIBLARAK POLANHARJO BUPATI KLATEN PAMIT MENJELANG MASA AKHIR TUGAS
( Tasyakuran dan Pamitan Jelang Purna Tugas Bupati Klaten di Eks Kawedanan Jatinom )
POLANHARJO KLATEN . – Tasyakuran Bupati Klaten Sri Mulyani dan Wakil Bupati Yoga Hardaya sekaligus berpamitan dengan mendatangi masyarakat di wilayah daerah pilih ( Dapil ) 3 atau eks Kawedanan Jatinom yang bertempat di lokasi wisata Umbul Siblarak Sidowayah Polanharjo Selasa ( 11/02/25 )
Camat Polanharjo Slamet dalam sambutan selamat datang mengatakan bahwa acara tasyakuran ini dilakukan selain untuk lebih mendekatkan diri Bupagti dan jajaran kepada masyarakat secara langsung. Acara Pamitan Bupati dan Wakil Bupati Klaten tersebut yang dihadiri sekitar 600 orang antara lain terdiri dari beberapa unsue Forkopimda, OPD, Forkopincam, PKK, karang taruna dan tokoh masyarakat se eks kawedanan Jatinom.
Dalam sambutannya Bupato Klaten Sri Mulyani mengatakan "Karena ini saya namakan syukuran, mengakhiri masa jabatan saya selaku Bupati Klaten yang alhamdulillah 2 periode sudah kami tunaikan," ujar Bupati Sri Mulyani usai acara."Dan alhamdulillah masyarakat cukup antusias, nanti akan kami kunjungi semuanya di 5 dapil Klaten," tambahnya.
"Alhamdulillah saya cukup dekat terutama konco-konco yang ada di wilayah terutama kepala desa, penggerak PKK, tokoh masyarakat, dan pemuda cukup dekat. Sehingga ya setiap momen seperti ini sangat luar biasa, menjadi panggung saya untuk bersilaturahmi," ucapnya.
What's Your Reaction?






