Plt. Camat Polanharjo dan Tim Gabungan Gelar Pengecekan Barang Kadaluarsa di Pasaran Jelang Lebaran
(Plt Camat Polanharjo dan Tim Gabungan Monitoring Keamanan Pangan Jelang Lebaran)
Polanharjo - Plt. Camat Polanharjo, Slamet bersama tim gabungan menyelenggarakan pengecekan keamanan pangan yang dijual menjelang lebaran. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan ketersediaan serta keamanan bahan pangan di pasaran sekaligus mengantisipasi beredarnya barang - barang kedaluwarsa yang masih dijual jelang lebaran. Pengecekan dilakukan oleh Plt Camat Polanharjo, Slamet bersama Kepala Puskesmas Polanharjo, dr. Ambar serta Forkopimcam di sejumlah warung dan toko setempat. Pada kegiatan tersebut, tim gabungan masih menemukan beberapa makanan yang terjual dalam keadaan kedaluarsa seperti kue kering dan minuman kemasan. Adanya temuan tersebut langsung ditindaklanjuti oleh tim gabungan dengan melakukan pencatatan, pemilahan, serta sosialisasi kepada pemilik toko untuk tidak menjual barang tersebut.